Saturday, October 27, 2018

KEJUARAAN USD CUP II 2018 "BE A CHAMPION AND FEEL THE HAPPINESS" πŸ₯‹πŸ₯‡πŸ₯ˆπŸ₯‰πŸ‘Š

Posted by TAEKWONDO USD  |  No comments


USD Sukses Selenggarakan Kejuaraan Taekwondo USD CUP II :: usd.ac.id
Kejuaraan Taekwondo USD Cup II telah sukses diselenggarakan pada tanggal 21 Oktober 2018 di Aula Universitas Sanata Dharma (USD), Kampus 2 USD Mrican. Kejuaraan kali ini mengusung tema “Be a champion and feel the hapines” dengan tujuan agar para atlet khususnya yang pemula dapat mengejar prestasi dan merasakan kebahagian.
Dalam penyelenggaraan kejuaraan tersebut panitia menargetkan 150 atlet. Kejuaraan ini terdiri dari 3 kategori, yaitu Kyoruki atau pertarungan yang diikuti oleh 120 atlet, Poomsae atau Jurus yang diikuti oleh 20 atlet, dan ada 4 tim yang berkompetisi demonstrasi. Atlet-atlet yang ikut serta berasal dari 9 dojang/tim, yaitu: Universitas Sanata Dharma (USD), SD Kanisius Sengkan (DKS), SD Model (Model), Elang Merapi, SD Kanisius Condong Catur (DKCC), SMP PL Sedayu, SMP Kanisius Gayam (KAGAYO), BTC Banyuraden, dan NAS dari Wates, Kulonprogo. Kemajuan signifikan dalam kejuaraan ini adalah adanya kompetisi Demonstrasi yang diikuti oleh 4 dojang/tim, yaitu: DKS, Elang Merapi, Model, dan USD.
Pada kejuaraan ini mahasiswa Universitas Sanata Dharma yang ikut serta ada 10 atlet, ada beberapa atlet yang mengikuti 2 kategori kejuaraan sekaligus yaitu kyoruki dan poomsae. Dari 10 atlet ini semua memperoleh medali. Dalam kategori Kyoruki, atlet USD memperoleh 3 medali Emas, 3 medali Perak, dan 2 medali Perunggu. Sedangkan dalam kategori Poomsae, atlet USD memperoleh 2 medali Emas, dan 1 medali Perak. Prestasi ini semakin lengkap dengan perolehan juara 3 dalam kompetisi demonstrasi. Secara keseluruhan, tim USD memperoleh 11 medali dan 1 piala juara 3.
Melalui kejuaraan ini nilai-nilai sportifitas ditanamkan dalam diri setiap atlet. Selain itu, mahasiswa yang menjadi panitia juga belajar tentang kerjasama, komunikasi, dan koordinasi dalam tim yang menuntut keterbukaan dan kejujuran yang merupakan salah satu nilai di Universitas Sanata Dharma.

9:45 AM Share:
About Naveed Iqbal

Nulla sagittis convallis arcu. Sed sed nunc. Curabitur consequat. Quisque metus enim venenatis fermentum mollis. Duis vulputate elit in elit. Follow him on Google+.

0 komentar:

Text Widget

About Us

kami adalah UKM Taekwondo Sanata Dharma yang terbuka untuk umum.. motto kamki adalah KEEP YOUR FIGHTING SPIRIT... kalau ada yang kenal sama group ini atau ingin tau lebih jauh tentang UKM kami...boleh langsung di add ajah atau datang latihan di Kampus 3 Paingan Sanata Dharma di Hall bagian selatan... We're WELCOME for EVERYONE.... =)
© 2014 TaekWonDo USD Taekwondo USD.
Proudly Powered by Blogger Blogger.
back to top